Food, Fashion, and trailFunrun

Hijau. Membuat mata menjadi segar.
Membuat pikiran menjadi jernih.
Dan membuat tubuh menjadi bugar.

MariLari-11Sebenarnya dibilang nekat juga mengikuti event lari trel sejauh 5K bersama Sang Belahan Jiwa. Ada dua alasan terkuat mengapa dibilang nekat. Pertama, karena ini kali pertamanya sosok itu mengikuti event lari sejauh 5K dan kedua, karena ini lari trel. Ingat ya kalau lari trel itu bukan lari biasa dengan medan datar seperti di perkotaan, misal dengan medan aspal atau tanah keras. Jadi kalau lari di gunung, lari menyusuri kebun teh, lari menembus hutan, lari menyeberangi sungai, atau bahkan masuk menyusuri kawah, itulah lari trel. Nulis Inggris-nya Trail Run. Namun karena acara dan temanya FunRun, jadilah sosok itu berani. Hebatnya lagi, @ummibindya juga berani ikut-ikutan.

Continue reading “Food, Fashion, and trailFunrun”