Selama ini, sosok itu takpernah menyangka kalau kuis yang digelarnya akan menjaring banyak peserta. Tidak berlebihan jika dalam Kuis Cerpelai Persahabatan (KCP) yang merupakan bagian dari Kuis Bang Aswi (KBA) 2 ini ternyata bisa membelalakkan mata dan membuatnya mengelus dada. Namun inilah konsekuensinya. Dan sejak 30 April 2011 pukul 23.59 pendaftaran peserta pun telah ditutup.
Jumlah cerpelai yang berhasil terverifikasi dengan baik adalah sebanyak 85 cerpelai, namun karena ada satu cerpelai yang terdiskualifikasi di akhir pendaftaran (dan sudah sempat terverifikasi) karena jumlah kata yang melebihi persyaratan maka jumlah cerpelai yang terverifikasi menjadi 84 cerpelai. Di luar itu, ada lebih banyak peserta yang mendaftar namun cerpelai mereka tidak memenuhi persyaratan sehingga tidak dapat diverifikasi. Inilah yang harus menjadi perhatian dalam setiap kuis yang digelar. Mohon maaf pada para peserta yang tidak lolos, mungkin lain waktu bisa dicoba kembali dengan memperhatikan persyaratan yang ada.